Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Akademik 2024-2025, Anda dapat menghubungi Whatsapp Centre 0811-5872-300, 0812-5660-8604

Sejarah SMA Hidayatullah


Kota Bontang, yang sangat pesat perkembangannya di segala bidang telah melahirkan berbagai hal termasuk bidang pendidikan, banyak sekolah negeri didirikan yang semula satu atap, sekolah swasta model terpadu juga bermunculan, fullday dan seterusnya juga memiliki diversifikasi dan deferinsiasi khusus.
Setting sosial masyarakat industry seperti Bontang yang cenderung konsumtif dan kompetitif menjadikan sekolah berasrama menjadi alternatif sekolah bagi para siswa yang akan mampu menjauhkan siswa dari perilaku permissivme pada umumnya.
Yang jelas celupan dan ciri khas penerapan syari’at kurang. Dengan motivasi inilah SMA Hidayatullah Bontang berdiri sejak tahun 2000. Berawal di masjid, kemudian numpang di gedung Madrasah hingga berjalan saat ini.
Ketika itu (tahun 2000), Pesantren Hidayatullah cabang Bontang masih sepi. Tidak seramai ini. Warga pesantren juga tidak sebanyak tahun 2011 ini. Dulu beberapa keluarga bahkan belum punya anak, sekarang anak-anak mereka sudah pada nikah dan punya anak. Jalan di depan pesantren Hidayatullah masih sepi. Sore-sore ketika memasang sepanduk kita duduk di tengan jalan pun tidak ada kendaraan yang lewat. Setelah maghrib menjadi gelap mencekam.
Sekarang menyeberang jalan saja susah saking ramainya kendaraan. Rata-rata dulu warung makan di dalam rumah belum ada penjaja makanan di pinggir-pinggir jalan, sekarang? Warung tenda biru, itungen dewe!! Jalan tembus dari perempatan SMA 2 ke Corona sakti SDN 002 tidak bisa dilewati karena jalan setapak.
Demikian pula jalan HM. Ardhan SMAN 2 ke HOP AL-Falah tiada satupun kendaraan bisa menembus. Sekarang??? Macet mas. Jalan Utama Bontang dulu hanya satu jalur, ketika itu belum ada lampu merah, kuning, hijau. Bebas. Sisi kanan-kiri jalan utama masih banyak pohon perdu dan ilalang. Kini berganti gedung-gedung bertingkat. Dimana ya keindahan masa lalu itu?? Nostalgia, nih….ora popo tho!!
Ciri Sekolah dirancang khusus dengan pendidikan “boarding school”, siswa tinggal berasrama, dimana seluruh siswa nyantri /berasrama dalam menyelesaikan jenjang pendidikanya. Inilah nilai lebih yang dimiliki oleh SMA Hidayatullah Bontang, siswa selain mendapatkan materi pendidikan umum juga akan dibekali dengan ilmu keagamaan dan nilai-nilai spiritual.
Namun demikian, kondisi nyata di SMA Hidayatullah Bontang "Boarding school" masih belum sepenuhnya memenuhi Standar Pelayanan Minimal (SPM). SPM yang belum terpenuhi terkait dengan ketersediaan akses pendidikan, peningkatan pelayanan mutu pendidikan, dan peningkatan mutu implementasi MBS. Kami tetap terbuka kepada kaum muslimin untuk memberikan dukungan, nasehat, masukan dan bantuannya demi kemajuan Sekolah ini. Sekolah kita semua.