Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Akademik 2024-2025, Anda dapat menghubungi Whatsapp Centre 0811-5872-300, 0812-5660-8604

Tuntaskan Wajar 12 Tahun, Disdik Susun Grand Design

BONTANG- Untuk menyukseskan salah satu pilar pembangunan Kota Taman yakni Bontang Cerdas, Dinas Pendidikan (Disdik) Bontang mempunyai tugas dan tanggung jawab yang sangat strategis, yakni menuntaskan program wajib belajar (Wajar) pendidikan dasar dan menengah 12 tahun yang direncanakan tuntas pada tahun 2010 mendatang.

Agar sasaran dapat terlaksana dengan baik, Disdik Bontang Senin (25/2) kemarin menggelar sosialisasi Wajar 12 tahun dengan mendatangkan Sekretaris Direktorat Jendral (Ditjen) Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Bambang Indrianto.

Sosialisasi di ruang pertemuan Bessai Berinta lantai II Kantor Wali Kota Bontang ini juga dihadiri Wakil Wali Kota Sjahid Daroini, Kadisdik Abd Azis Farani, Ketua Dewan Pendidikan Bontang Muh Nawir Azali, serta kepala sekolah se Bontang.

Azis Farani saat dikonfirmasi mengenai pelaksanaan sosialisasi Wajar 12 tahun kemarin menjelaskan, untuk penuntasan Wajar 12 Tahun menuju Bontang Cerdas 2010 perlu ada penjelasan dan pemahaman mengenai indikator serta standar yang akan dicapai. Dan, salah satu penjelasan mengenai penerapan Wajar 12 tahun di Bontang telah tertuang dalam buku petunjuk yang disusun Disdik yang berjudul

”Grand Design (Desain Besar) Penuntasan Wajar 12 Tahun.

”Grand Design Penuntasan Wajar 12 Tahun ini adalah salah satu landasan yang diperlukan untuk memandu semua pemangku kepentingan yang terkait dengan upaya dan langkah pelaksanaan program penuntasan Wajar 12 tahun di Bontang,” terang Azis Farani.

Lebih lanjut dikatakan Azis Farani, salah satu tujuan yang hendak dicapai dalam penyusunan desain besar tersebut adalah untuk memberikan gambaran tentang kondisi saat ini dan kondisi yang harus dicapai selama dan setelah program penuntasan Wajar 12 tahun di Bontang.

”Kami ingin memberikan arah yang harus dituju dalam rangka penuntasan Wajar 12 tahun di Bontang. Baik untuk sasaran jangka panjang, jangka menengah maupun jangka pendek,” ungkap mantan Kepala Dinas Sosial, Kependudukan dan Keluarga Berencana (KB) Bontang ini.

Sementara subjek didik program penuntasan Wajar 12 tahun, kata Azis lagi, adalah anak usia pendidikan dasar dan menengah atau anak yang berusia 7-18 tahun. Terdiri dari anak usia sekolah dasar (SD) dan madrasah ibtidaiyah (MI) atau pendidikan yang sederajat dengan usia 7-12 tahun, anak usia SMP dan madrasah tsanawiyah (MTs) serta pendidikan yang sederajat berusia 13-15 tahun serta anak usia pendidikan menengah 16-18 tahun. (www.kaltimpost.net)